166gda5P8JBiWKJQtoENvT1q58drvJKqaLA2JGMe
Bookmark

Gebyar Semarak Kemerdekaan, PN Jaksel Gelar Berbagai Perlombaan

Jakarta, retorika.space~Antusias Menjelang Hari Uang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) dan Ulang Tahun Ke 79 Mahkamah Agung Republik Indonesia (MA RI) Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) menggelar berbagai perlombaan.

Perlombaan tersebut dibuka  Ketua PN Jakarta Selatan, Saut Maruli Tua Pasaribu SH MH dan dihadiri oleh seluruh jajaran hakim, panitera, serta karyawan di lingkungan PN Jakarta Selatan, Jumat (1/8/2024).

Humas PN Jakarta Selatan H Djuyamto SH MH menjelaskan bahwa berbagai perlombaan yang digelar sifatnya untuk memeriahkan HUT RI sekaligus hiburan, seperti lomba cepat makan mie ayam, gaple berpasangan, tenis meja, karaoke dan e-Sport.

Kegiatan perlombaan ini diadakan di dalam gedung dan halaman gedung PN Jakarta Selatan. “Serangkaian perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT RI dan MA ini sekaligus juga sebagai sarana hiburan dan dapat mempererat hubungan sesama pegawai serta menumbuhkan kreativitas pegawai di lingkungan PN Jakarta Selatan yang setiap hari kerja sibuk dan terasa rutin. Semoga dengan aneka perlombaan ini seluruh warga PN Jakarta Selatan semakin tambah kompak,”  ujar Djumyanto

Selain itu, akan diadakan juga lomba pentas musik dan seni serta fashion show pakaian adat daerah masing-masing yang diikuti oleh semua keluarga besar PN Jakarta Selatan pada tanggal 17 Agustus mendatang. Perlombaan lainnya terkait kebersihan kantor 5R (antarruangan) dan ketertiban juga akan diselenggarakan.

“Perlombaan ini akan berlangsung hingga 17 Agustus 2024 dan diharapkan dapat menambah semangat serta kebersamaan di lingkungan pegawai, panitera pengganti dan hakim di PN Jaksel,” ujarnya.

Posting Komentar

Posting Komentar